Nama Inisiator
Cornelia Lina Meiliasari
Bidang Seni
kriya
Pengalaman
9 tahun
Contoh Karya
karpet enceng.jpgSitus Web
www.yl.handycraft
Media Sosial
cornelia lina yl handycraft
Kategori Proyek
akses
Deskripsi Proyek
Ingin menciptakan galeri "Griya Anyam" sebagai tempat hasil karya kriya pengerajin di seluruh Indonesia sehingga mempermudah akses pasar eksport, karena selama ini hasil binaan dari saya yang khususnya adalah kaum perempuan/ ibu rumah tangga (Kalimantan Selatan 14 kabupaten, NTB 2 kabupaten, Irian Jaya 2 kabupaten, Kalimantan Barat 2 kabupaten, dll) sudah saya pasarkan. Homestay untuk para pengerajin yang datang ke Yogyakarta untuk study banding mengembangkan kreativitas dan menambah wawasan belajar pengolahan sumber daya alam yang ada di setiap provinsi sehingga dapat bersinergi dengan semua pengerajin. Dengan proyek ini sumber daya alam seperti: enceng gondok, pandan, bambu, rotan,seagreess, purun, bamban, kethak,dll dapat diolah menjadi produk yang lebih berguna yang dapat mendongkrak perekonomian Indonesia dan tercipta lapangan pekerjaan.
Latar Belakang Proyek
Karena Indonesia adalah Negara penghasil sumber daya alam yang melimpah namun pengolahannya belum maksimal sehingga hanya di buang. selain itu Indonesia mempunyai berbagai model jenis anyaman di masing- masing provinsi yang merupakan pencitraan budaya mereka. Yogyakarta sendiri adalah salah satu kota yang merupakan akses paling mudah untuk eksport . Sehingga saya sebagai pembina pengerajin di beberapa provinsi dapat membantu pemasaran produk tersebut, jadi pengerajin tidak hanya dapat memproduksi namun dapat menjual produk yang dibuat nya secara continue.
Masalah yang Diangkat
Tidak adanya tempat atau gudang / gallery untuk menyimpan hasil produk pengerajin seluruh Indonesia, sehingga akses eksport lebih mudah. Tidak adanya penginapan untuk pengerajin dari luar Yogyakarta yang mau belajar anyaman (membuat produk dari sumber daya alam) sehingga merinngankan biaya pengerajin.
Indikator Sukses
saya sudah membina pengerajin (50.000 pengerajin) dari seluruh Indonesia, dan hasil produk pengrajin banyak diminati customer dari dakam maupun luar negeri Akses pasar dari luar negeri yaitu dari beberapa negara (Jerman, Jepang, China, Amerika) Akses pasar Dalam Negeri yaitu : Jakarta, Bali, Bandung,dll
Lokasi
Kabupaten Bantul Yogyakarta
Dana yang Dibutuhkan
Rp.400 Juta
Durasi Proyek
6 bulan