Nama Inisiator
Fitri Lestari
Bidang Seni
sastra
Pengalaman
4 tahun
Contoh Karya
PEREMPUAN DALAM PERJUANGAN KELAS DI RUSIA.docSitus Web
https://serikatpembebasanperempuan.wordpress.com/
Media Sosial
https://web.facebook.com/addme.fifi
Kategori Proyek
akses
Deskripsi Proyek
Kaum perempuan di belahan dunia mana pun akan selalu menderita, mengalami ketidakadilan selama kekayaan materi hanya dinikmati oleh segelintir orang. Tentu saja, tidak terlepas di Indonesia, kaum perempuan mengalaminya secara struktural, seperti di beberapa kota : di Yogyakarta tentang perampasan lahan tanah, di Bandung dan Jakarta perihal penggusuran pemukiman, dimana kesemuanya berhubungan erat dengan hak hidup, dan berdampak kepada perempuan. Untuk mengatasi segala kondisi ini, saya bersama beberapa kantong mahasiswa/i berniat memberikan program pelatihan sebagai bentuk kesadaran, khususnya bagi kaum perempuan untuk berani meneriakan hak-haknya sebagai warga negara, dan ibu dari anak-anak masa depan.
Latar Belakang Proyek
Kaum perempuan telah mengalami penderitaan baik secara fisik, mental hingga psikis, baik yang dilakukan oleh perseorangan serta kuasa negara telah mengakibatkan kecenderungan tunduk atau lemahnya martabat perempuan. Dampak dari psikologi sosial ini, akan menjadi hal yang fatal karena mereka adalah penopang sebuah masa depan.
Masalah yang Diangkat
Kekerasan dan ketidakadilan kaum perempuan yang terstruktur.
Indikator Sukses
Berhasil sebagai program gerakan untuk memajukan martabat perempuan dalam memberikan penyadaran bagi masyarakat luas mengenai pentingnya memanusiakan serta menyetarakan perempuan melalui seni budaya, untuk hasil akhir berupa tulisan di situs dan seni pertunjukan.
Lokasi
Jogja - Bandung - Jakarta
Dana yang Dibutuhkan
Rp.350 Juta
Durasi Proyek
6 bulan